0 3 min 6 mths

Kudus, Liputan7.Net – Pasangan bacabup dan bacawabup Sam’ani Intakoris dan Bellinda Putri Sabrina Birton serius melakukan upaya politik yang akan menjadi salah satu unsur syarat dukungan politik dalam mengarungi Pilkada 2024 nati.

Keduanya mengupayakan mendaftar pada seluruh elemen partai politik di kabupaten Kudus yang membuka desk pendaftaran Pilkada sebagai bagian dari ikhtiar politik dan niat untuk memperoleh dukungan politik dari sejumlah parpol yang telah mereka kunjungi untuk melakukan pendaftaran dan penjaringan bacabup dan bacawabup parpol tersebut.

Terkini, pasangan Sam’ani dan Bellinda melakukan pendaftaran di DPC Partai Gerindra dan DPC PDIP Kudus. Dengan upaya yang sama agar keduanya mendapatkan rekomendasi parpol untuk maju Pilkada Kudus November mendatang.

Saat datang ke Kantor DPC Gerindra Kudus, keduanya diterima langsung oleh ketua DPC Sulistyo Utomo bersama sejumlah anggota tim penjaringan.

Menurut Sulistyo Utomo, kedatangan pasangan tersebut adalah untuk mendaftar dengan mengikuti mekanisme partai untuk mendapatkan rekomendasi.

“Saat ini pak Sam’ani dan mbak Bellinda datang untuk mengambil formulir pendaftaran. Besok pada hari Minggu (19/05) beliau akan datang lagi untuk melakukan paparan dan ekspos bersama bacabup lain dihadapan para kader partai,” ucap Sulis, Kamis (16/05/2024).

Usai dari Partai Gerindra, kedua pasangan tersebut langsung meluncur menuju sekretariat DPC PDIP yang berada di Jalan Mejobo Kudus untuk maksud yang sama. Keduanya diterima dengan baik oleh ketua tim Pendaftaran dan Penjaringan dari PDIP Kudus, Aris Suliyono.

Pasangan Bacabup Sam’ani dan Bellinda saat mendaftar di desk Pilkada DPC Partai Gerindra Kudus (Foto: YM)

“Berkas pendaftaran ini kami terima sekaligus kepada bakal calon nanti kami katakan bahwa semua akan kembali pada mekanisme partai yakni sesuai dengan ketentuan DPP. Karena dari sanalah nanti rekomendasi partai akan diberikan kepada siapa,” ujar Aris Suliono.

sementara itu setelah melakukan pendaftaran dikedua partai tersebut pasangan Sam dan Bellinda kepada awak media menjelaskan bahwa, pihaknya selanjutnya akan mengikuti tahapan-tahapan dalam proses penjaringan untuk mendapatkan rekomendasi parpol ke depannya.

“Mari membangun Kudus bersama, melayani masyarakat sebaik-baiknya, termasuk membangun Kudus. Kami sadar, kami bukan orang partai. Jadi ini bukti keseriusan kami (maju Pilkada) dengan mendaftar ke PDIP. Kami akan patuh dan mengikuti semua keputusan DPP tentang yang ditunjuk siapa,” katanya.

Hal senada juga disampaikan bakal calon wakil bupati Kudus yang akan mendampingi Sam’ani Intakoris, yakni Bellinda Putri Sabrina Birton yang berharap nantinya rekomendasi partai jatuh untuk mereka.

“Semoga rekomendasi jatuh ke kami, tapi kalau tidak sesuai harapan kami, kami tetap terima,” ujarnya.

Semua yang telah mereka lakukan sejauh ini, lanjut Bellinda, menjadi pembelajaran penting bagi mereka yang notabenenya bukan kader partai politik. (YM/YM)



Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *